Deruh Merilis EP ‘Odvar: The Eastern Echo is Loud!

 

 

Lamongan menunjukkan taji nya di ranah Dream Pop modern dengan DERUH, sebuah trio beranggotakan Chikod (gitar), Addin (vokal) dan Fikra Zacky (Synth). Dengan EP pertama bertajuk Odvar, mereka menyebarkan sebuah keempukan yang nyaman dari sound – sound dream pop dengan sentuhan synth ala generasi z. Sebuah anggukan kepada influence berat dari Beach Fossils era Sommersault, Wild Nothing dan DIIV. Kota yang berjarak 1 jam dari Surabaya, tetangga kota besarnya, beberapa tahun ini bergerak, bergemuruh dengan aktifnya untuk menghasilkan band – band berkualitas dan acara – acara produktif.

3 lagu O, Note dan Stuntman memang memanjakan telinga – telinga urban yang haus sound mengawang – ngawang yang membuat lupa kerasnya dunia, seretnya usaha lulus kuliah dan kejamnya dunia kerja. Kemudian diakhiri oleh satu lagu berbahasa Indonesia yang digarap dengan apik dan menghanyutkan.

Deruh mungkin bisa menjadi jawaban atas pacekliknya band dream pop-shoegaze di Jawa Timur. Odvar bisa dinikmati di

Leave a comment